RAPIN IAHN Tampung Penyang Palangka Raya dibuka oleh Dirjen Bimas Hindu Kementerian Agama RI

RAPIN 2019

Palangka Raya – Sebanyak 67 orang unsur pimpinan Institut Agama Hindu Negeri Tampung Penyang(IAHN-TP) Palangka Raya melaksanakan Rapat Pimpinan. Senin, 28 Januari 2019 yang bertempat di Ruang Rapat IAHN – TP Palangka Raya.

Adapun kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Dirjen Bimas Hindu Kementerian Agama RI (Prof. Drs. I Ketut Widnya. MA., M.Fhil., Ph.D.) dijadwalkan selama tiga hari mulai dari tanggal 28 s.d 30 Januari 2019. dengan tema “Implementasi Lima Nilai Budaya Kerja Kementerian Agama untuk Mewujudkan IAHN TP Palangka Raya yang Unggul dan Kompeten”.

Prof. Drs. I Ketut Subagiasta. M.Si.,D.Phil selaku Rektor IAHN TP mengucapkan terimakasih kepada Bapak Dirjen Bimas Hindu yang telah berkenan hadir untuk membuka kegiatan Rapim dan memberikan pembinaan kepada pegawai dilingkungan IAHN TP.

” Saya berharap dalam kegiatan hari ini mampu menghasilkan program unggulan dan mensinergikan program program yang akan dilakukan setahun kedepan dan juga dengan turunnya Ortaker IAHN TP dengan nomor PMA nomor 37 tahun 2018 diharapkan DIPA mohon dinaikkan ungkap,” Ketut Subagiasta.

Sedangkan Prof. Drs. I Ketut Widnya. MA., M.Fhil. Ph.D dalam sambutannya mengatakan perguruan tinggi harus memiliki kontribusi terhadap peradaban pembangunan.

“Lima Budaya kerja Integritas, Profesional, Inovasi, Tanggung Jawab, Keteladan harus benar benar diterapkan dan diaktualisasikan dalam dunia kerja dilingkungan Kementerian Agama.
Dirjen juga mengharapkan agar Tenaga Dosen yg telah memiliki kualifikasi Doktor (S3) agar segera mengusul sebagai Guru Besar (Profesor),”tutup Ketut Widnya.