Pelantikan Pejabat Penganti Antar Waktu

IAHNTPnews,- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah / Janji Jabatan Ketua Prodi PGSD Fakultas Dharma Acarya, Ketua Prodi Teknologi Informasi Fakultas Dharma Duta dan Brahma Widya, Sekretaris Prodi Magister Manajemen Pendidikan Agama Hindu, Kepala UPT Perpustakaan, Kepala UPT Bahasa dan Kepala Pusat Jurnal dan Publikasi LPPM IAHN Tampung Penyang Palangka Raya pada hari Senin (11/09/2023) bertempat di Ruang Rapat Lt.2 Rektorat IAHN-TP Palangka Raya.

Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) Rektor IAHN-TP Palangka Raya tentang Pengangkatan Pejabat di Lingkungan Institut Agama Hindu Negeri Tampung Penyang Palangka Raya dan prosesi Pelantikan dan Pengambilan Sumpah / Janji Jabatan yang dilakukan oleh Rektor IAHN-TP Palangka Raya dan didampingi oleh Para Saksi dan Rohaniawan serta dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara dan Pakta Integritas.

Rektor IAHN-TP Palangka Raya, Dr. Mujiyono, S.Ag., M.Ag dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Pejabat yang dilantik dan berpesan untuk dapat terus meningkatkan kinerja yang dimiliki dengan lebih semangat, meneruskan program maupun kegiatan yang masih belum terselesaikan dengan lebih lebih baik dan optimal dalam rangka membangun eksistensi kampus menjadi lebih maju dan lebih berintegritas.

“Saya ucapkan selamat bagi teman-teman Bapak/Ibu yang memangku jabatan, ada yang baru dan ada yang pergeseran, itu adalah bukan semata-mata anugerah tapi adalah tanggung jawab yang harus disungguhi, yang harus dilaksanakan untuk eksistensi kita baik secara pribadi maupun kampus dalam rangka meningkatkan kinerja dan eksistenai kampus ini dengan baik”, kata Rektor.

Adapun 6 Pejabat yang dilantik sesuai dengan Surat Keputusan Rektor IAHN-TP Palangka Raya, Nomor : P-2241 s.d. 2247 / Ihn.02/KP.07.6/09/2023, sebagai berikut :

1. Winawati, S.Pd.,M.Pd (Penata Tk.I/III.d) dengan jabatan Pengganti Antar Waktu Kepala Unit Pelaksana Teknis Bahasa;
2. Hadianto Ego Gantiano, M.Pd.H (Penata Tk.I/III.d) dengan jabatan Pengganti Antar Waktu Kepala Unit Pelaksana Teknis Perpustakaan;
3. Hendri, S.Ag.,M.Si (Penata Tk.I/III.d) dengan jabatan Pengganti Antar Waktu Ketua Prodi PGSD Fakultas Dharma Acarya;
4. I Nyoman Alit Arsana, M.T (Penata Muda Tk.I/III.d) Pengganti Antar Waktu Ketua Prodi Teknologi Informasi Fakultas Dharma Duta dan Brahma Widya;
5. Dr. Agung Adi, S.Ag.,M.Si (Penata Tk.I/III.d) dengan jabatan Pengganti Antar Waktu Kepala Pusat Jurnal dan Publikasi Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat; dan
6. Ni Made Anggi Arlina Putri, S.Pd., M.Pd (Penata Muda Tk.I/III.b) Pengganti Antar Waktu Sekretaris Prodi Magister Manajemen Pendidikan Agama Hindu Pascasarjana.

Penulis: Ni Made Sudharmi, SH
Editor : I Kadek Agus Yadnya, S.Fil.H.,M.Pd.H