Pengabdian Kepada Masyarakat Mahasiswa Pascasarjana IAHN TP Palangka Raya

Pengabdian Kepada Masyarakat Mahasiswa Pascasarjana IAHN TP Palangka Raya.

Sebagai Wujud Tri Dharma Perguruan Tinggi Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat pada hari ini Direktur Program Pascasarjana Institut Agama Hindu Negeri Tampung Penyang Palangka Raya Prof. Drs. I ketut Subagiasta, M.Si., D.Phil. melepas secara resmi Tim Pengabdian Mahasiswa Pascasarjana bertempat di halaman gedung Pascasarjana, Jumat 05 April 2024.

Pengabdian kepada Masyarakat dengan Tema ” Pentingnya Melanjutkan Pendidikan Sebagai Upaya Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia Umat Hindu” diikuti oleh 15  Mahasiswa dan satu Dosen Pendamping.

Kegiatan dilaksanakan selama tiga hari dari tanggal 5 sd 7 April 2024 berlokasi di Desa Barabai Kolam Kanan, Kecamatan Barabai Kabupaten Barito Koala Provinsi Kalimantan Selatan.