BEM IAHN,- Oksan Rahmadani resmi terpilih sebagai Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Institut Agama Hindu Negeri Tampung Penyang (IAHN-TP) Palangka Raya untuk masa bhakti 2024-2025. Pemilihan yang berlangsung pada 11 Desember 2024 di aula Student Center lantai III diikuti oleh seluruh mahasiswa IAHN-TP Palangka Raya dan berlangsung secara aklamasi.
Oksan Rahmadani, mahasiswa semester V Program Studi Pendidikan Agama Hindu (PAH) Fakultas Dharma Acarya, dikenal sebagai sosok berprestasi. Ia pernah meraih Juara I pada lomba esai tingkat internasional yang diselenggarakan oleh UKM Penalaran IAHN TP beberapa bulan yang lalu.
Putra asli Desa Buntut Bali, Kabupaten Katingan, ini merupakan anak pertama dari pasangan Ratie dan Agus. Dengan visi SATU (Sinergi, Aspiratif, Transformatif, dan Unggul), Oksan memiliki komitmen untuk menjadikan BEM sebagai organisasi yang tidak hanya menjadi wadah aspirasi mahasiswa, tetapi juga mampu meningkatkan keterampilan dan potensi sumber daya manusia.
“Melalui BEM, saya berharap dapat mewadahi kepentingan mahasiswa serta mengasah soft skill yang diperlukan untuk menghadapi tantangan masa depan,” ujar Oksan saat diwawancarai.
Kepemimpinan Oksan diharapkan dapat membawa semangat baru dan mendorong terciptanya kolaborasi yang harmonis di antara seluruh elemen kampus. Semoga kepengurusan BEM IAHN TP Palangka Raya di bawah kepemimpinannya mampu mewujudkan visi dan misinya dengan baik.
Penulis Berita
I Kadek Agus Yadnya
(Pranata Humas Ahli Muda)