Webinar Pembukaan Prodi Ilmu Hukum Fakultas Dharma Sastra IAHN TP Palangka Raya

IAHNTPnews,- Guna meningkatkan dan mewujudkan pengetahuan tentang hukum bagi mahasiswa seiring dengan perkembangan dalam kehidupan masyarakat serta untuk mempersiapkan pembukaan Program Studi baru, yakni Prodi Ilmu Hukum di Fakultas Dharma Sastra dalam rangka mendukung terwujudnya visi IAHN Tampung Penyang Palangka Raya dalam mewujudkan SDM yang Unggul, Profesional dan Religius, Fakultas Dharma Sastra Institut Agama Hindu Negeri Tampung Penyang (IAHN-TP) Palangka Raya menggelar Seminar Pembukaan Prodi Baru Ilmu Hukum, Selasa (30/11/2021) bertempat Ruang Rapat Gedung Fakultas Dharma Sastra.

Kegiatan seminar dibuka secara resmi melalui virtual oleh Rektor Institut Agama Hindu Negeri Tampung Penyang (IAHN-TP) Palangka Raya, Prof. Drs. I Ketut Subagiasta, M.Si., D.Phil yang mengapresiasi dan berterimakasih kepada setiap komponen yang terlibat dalam terlaksananya kegiatan seminar ini dan berharap agar kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar sehingga dapat memberikan manfaat serta menghasilkan hasil yang terbaik dari pengkajian maupun diskusi yang dilaksanakan yang nantinya dapat merealisasikan rencana-rencana yang telah dibuat terkait upaya pembukaan prodi baru di Fakultas Dharma Sastra IAHN Tampung Penyang Palangka Raya yang mana dapat menghasilkan prodi-prodi baru yang bermanfaat untuk kemajuan Fakultas Dharma Sastra yang tentunya berguna di bidang hukum untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Sambutan sekaligus Membuka Webinar

“Saya punya keyakinan dan saya percaya bahwa prodi yang akan dirancang, dibuka bisa menjadi kenyataan sebagaimana prosedur dan ketentuan yang berlaku”, ujarnya.

“Semoga prodi baru ini dapat bermanfaat, semoga bisa memberikan kontribusi besar bagi perkembangan wawasan dan keilmuan dan turut serta mencerdaskan anak bangsa dibidang ilmu hukum”, harap Rektor.

Ketua Pelaksana kegiatan, Budhi Widodo, SH., M.H melaporkan, tujuan dilaksanakannya seminar ini ialah untuk mengkaji dan memperoleh masukan-masukan dalam rangka persiapan pembukaan Program Studi Ilmu Hukum di Fakultas Dharma Satra IAHN Tampung Penyang Palangka Raya.

Laporan Ketua Panitia

Dalam laporannya, Budhi juga menyampaikan bahwa kegiatan dilaksanakan secara Hybrid, yakni secara daring (virtual) melalui aplikasi Zoom dan secara luring dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang diikuti oleh 50 orang peserta yang terdiri dari para Pejabat dan Unsur Pimpinan serta Dosen di Lingkungan IAHN-TP Palangka Raya dengan menghadirkan dua narasumber, yakni Prof. Dr. I Gede Yusa (Guru Besar Fakultas Hukum Udayana, Bali) serta Prof. Dr. I Putu Gelgel, SH., M.Hum (Guru Besar Fakultas Hukum UNHI Denpasar, Bali. //sars//