HUMAS IAHNTPnews,- Institut Agama Hindu Negeri Tampung Penyang (IAHN-TP) Palangka Raya menggelar Orientasi Penguatan Moderasi Beragama Tahun 2022, Selasa (18/10/2022) bertempat di Aula Serbaguna IAHN-TP PaLangka Raya.
Kegiatan dihadiri oleh segenap Pejabat dan Unsur Pimpinan di lingkungan IAHN-TP Palangka Raya, peserta, dan pemateri dan dibuka secara resmi oleh Rektor IAHN-TP Palangka Raya, Dr. Mujiyono, S.Ag., M.Ag.
Dalam sambutannya, Rektor IAHN-TP Palangka Raya menyambut baik dengan dilaksanakannya kegiatan Orientasi Penguatan Moderasi Beragama di lingkungan IAHN-TP Palangka Raya ini yang dirasa penting untuk dilaksanakan sebagai warga bangsa Indonesia.
Rektor mengharapkan dengan adanya orientasi ini, 4 indikator moderasi beragama (komitmen kebangsaan, toleransi, anti radikalisme dan kekerasan, dan akomodatif terhadap kebudayaan lokal atau kearifan lokal) dapat terwujud, tertanam dalam diri warga bangsa Indonesia, khususnya bagi ASN di Lingkungan IAHN-TP Palangka Raya dan dapat menjadi warga bangsa yang moderat.
“Mudah-mudahan kita menjadi warga bangsa yang Pancasilais sekaligus menjadi warga bangsa yang agamais, menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan, menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila, dan mengimplementasikan 4 sasaran indikator di dalam moderasi beragama, sehingga kita menjadi pribadi-pribadi yang baik, pribadi-pribadi yang menghargai, yang memuliakan sesama bangsa serta menjadi sebuah keharmonisan dan kedamaian”, ucap Rektor.
Dalam kesempatan tersebut, Dr. Sihung, S.Ag., M.Ag selaku Ketua Panitia menyampaikan bahwa dilaksanakannya kegiatan ini merupakan upaya untuk memoderasikan cara pandang, sikap dan praktik beragama serta untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan terkait Moderasi Beragama ASN IAHN TP Palangka Raya, sehingga dapat menerapkan kehidupan beragama secara moderat.
Orientasi yang dilaksanakan selama tiga hari yakni dari hari Selasa, 18 Oktober s.d hari Kamis, 19 Oktober 2022 ini diikuti oleh 40 peserta yang terdiri dari tenaga pendidik maupun tenaga kependidikan di lingkungan IAHN-TP Palangka Raya.
Orientasi menghadirkan Dr.(H.C) Drs. K.H. Lukman Hakim Saifuddin (Menteri Agama RI Periode 2014-2019) sebagai pemateri dihari pertama serta dua Fasilitator dari POKJA Moderasi Beragama Kementerian Agama RI, yaitu Ni Wayan Pujiastuti, S.H.,M.Si dan Dr. Ida Made Pidada Manuaba, S.Ag, M.Si. //a.s//