Dekan Fakultas Dharma Duta dan Brahma Widya IAHN-TP Palangka Raya Tandatangani PKS dengan Adi Widyalaya Widya Bhakti

IAHNTPnews,- Fakultas Dharma Duta dan Brahma Widya Institut Agama Hindu Negeri Tampung Penyang (IAHN-TP) Palangka Raya menjalin kerja sama strategis dengan Adi Widyalaya Widya Bhakti Palangka Raya. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) oleh Dekan Fakultas Dharma Duta dan Brahma Widya, Dr. I Wayan Salendra, M.Si., dan Kepala Sekolah Adi Widyalaya Widya Bhakti Palangka Raya, Wayan Putu Murniati, S.Pd pada Selasa, 4 Februari 2025

Penandatanganan PKS ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kerja sama ini mencakup berbagai aspek, di antaranya penyediaan tenaga ahli atau tenaga pengajar dari Fakultas Dharma Duta dan Brahma Widya untuk mendukung kegiatan akademik di Adi Widyalaya Widya Bhakti, serta penyelenggaraan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Dalam sambutannya, Dr. I Wayan Salendra, M.Si. menyatakan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah konkret dalam mendukung pengembangan pendidikan berbasis nilai-nilai keagamaan dan kebudayaan. “Melalui kerja sama ini, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam pengembangan akademik dan praktik keagamaan bagi para siswa di Adi Widyalaya Widya Bhakti,” ujarnya.

Sementara itu, Wayan Putu Murniati, S.Pd., mengungkapkan apresiasi terhadap kerja sama yang terjalin. “Kami sangat menyambut baik kolaborasi ini. Dengan adanya dukungan dari Fakultas Dharma Duta dan Brahma Widya, kami yakin dapat meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah kami,” katanya.

Perjanjian ini akan berlangsung selama lima tahun sejak ditandatangani dan dapat diperpanjang berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak. Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan sinergi antara institusi pendidikan tinggi dan sekolah dapat terus berkembang dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat.

Kontributor
Nyoman Alit Arsana
(FDDBW)